Surat Pemberitahuan Pembayaran
Surat pemberitahuan pembayaran dibawah ini memiliki maksud agar perusahaan yang dituju mengetahui dengan jelas bahwa perusahaan pengirim surat sudah membayar barang yang sebelumnya sudah dibeli dengan menunjukkan bukti pembayaran. berikut contoh suratnya.
Dibawah ini cuplikan isi dari surat tersebut, adapun secara lengkap Saudara dapat melihat pada bagian bawah setelah cuplikan isi surat. Jika merasa perlu mendapatkan filenya berbentuk Word silahkan download saja pada bagian bawah artikel ini.
Berikut cuplikan isi surat pemberitahuan pembayaran pesanan barang,
Dengan hormat,
Surat Saudara dengan nomor : 32/CS/II/2014 tentang penagihan pembayaran atas pesanan barang batik telah kami terima.
Namun kami telah melakukan pelunasan sebesar Rp. 15.000.000,00 (lima belas juta rupiah) melalui Bank Mandiri cabang Solo dengan no. rekening 4218769845 pada tanggal 20 Februari 2014. Adapun bukti transfer pembayaran terlampir.
Demikianlah pemberitahuan pembayaran ini kami sampaikan agar tidak terjadi salah paham diantara perusahaan kita, terima kasih atas kerjasamanya.
Hormat kami,
Siti Mahesa Jenar
Manager Customer Service
Lamp. : 1 lembar
Rs/Id
Untuk melihat isi surat tersebut lebih jelas, dapat melihat gambar yang sudah kami sediakan dibawah ini, berikut tampilan surat secara utuh.
Surat yang Anda share disini sangat membantu saya dalam menyusun sebuah surat keterangan tidak mampu dengan baik. Terima kasih.
ReplyDeletehttp://www.contohsurat123.com/2015/04/contoh-surat-pengiriman-pembayaran.html
contoh surat pembayaran tagihan faktur
ReplyDelete